AYOCIREBON.COM- Simak informasi gangguan pelayanan air bersih di Kabupaten Cirebon yang menjadi pelanggan Perumda Air Minum Tirta Giri Nata, Jumat, 15 September 2023.
Sejumlah kawasan yang meliputi pemukiman penduduk dan perkantoran akan terdampak gangguan pelayanan air bersih di Kabupaten Cirebon yang menjadi pelanggan Perumda Air Minum Tirta Giri Nata hari ini.
Rencananya, gangguan pelayanan air bersih di Kabupaten Cirebon oleh Perumda Air Minum Tirta Giri Nata berlangsung pukul 15.00 WIB sampai selesai.
Perumda Air Minum Tirta Giri Nata menjelaskan, gangguan pelayanan air bersih hari ini sebab perbaikan kebocoran pipa PVC ⌀ 300 mm di Jalan Pangeran Cakrabuana Taman Kemantren dan Jalan Pangeran Cakrabuana depan Zada Laundry, Kemantren, Kabupaten Cirebon.
Akibatnya, aliran air minum sementara waktu akan mengalami gangguan.
Para pelanggan Perumda Air Minum Tirta Giri Nata pun diimbau melakukan persiapan atau menampung air agar dapat beraktivitas.
Berikut daftar wilayah yang terkena gangguan pelayanan air bersih di Kabupaten Cirebon yang jadi pelanggan Perumda Air Minum Tirta Giri Nata Cirebon :
1. Komplek Griya Cempaka Arum dan sekitarnya
2. Perum Bumi Arum Sari dan sekitarnya
3. Perum Sumber Asri dan sekitarnya
4. Komplek Griya Mas Matahari dan sekitarnya
5. Perum Bumi Kepompongan Indah dan sekitarnya
6. Perum Bumi Damai dan sekitarnya
7. Perum Brimob dan sekitarnya
8. Wilayah Kecomberan dan sekitarnya
9. Wilayah Kepompongan dan sekitarnya
10. Mountoya
Itulah informasi mengenai rencana gangguan pelayanan air bersih di Kabupaten Cirebon pada Jumat, 15 September 2023 yang jadi pelanggan Perumda Air Minum Tirta Giri Nata Kota Cirebon.***