AYOCIREBON.COM - Terungkap fakta baru tentang Muhammad Sabil Fadilah, guru yang viral mengkritik Ridwan Kamil di media sosial.
Fakta ini terungkap saat pihak SMK Telkom Sekar Kemuning, Kota Cirebon, Jawa Barat mengungkapkan alasan mengakhiri hubungan kerja atau pemecatan terhadap Muhammad Sabil Fadilah.
Pihak SMK Telkom Sekar Kemuning mengatakan bahwa ada beberapan alasan yang membuat Sabil dipecat.
Selain kritikan terhadap Ridwan Kamil, selama ini Sabil ternyata juga bermasalah di sekolah.
"Pengakhiran hubungan kerja bukan karena kasus etik guru kali ini saja, namun ini merupakan sebuah rangkaian," kata Wakasek Kurikulum dan SDM SMK Telkom Sekar Kemuning, Kota Cirebon, Cahya Haryadi di Cirebon, Jawa Barat (Jabar), Kamis (16/3/2023).
Baca Juga: Lee Je Hoon Tak Sabar Ketemu Ayang di Jakarta, Unggah Video Heart Sign di Instagram
Sebelum pemecatan, pihak sekolah dan yayasan sudah melakukan rapat mengenai komentar yang kurang pantas sehingga pemecatan menjadi akhir keputusan.
Sebelum akhirnya dipecat, Sabil ternyata sudah mendapatkan dua kali surat peringatan (SP) dari yayasan.
SP pertama diberikan pada September 2021 dan SP kedua pada Oktober 2021.
SP 1 diberikan karena yang bersangkutan melanggar kode etik dengan mengeluarkan kata kasar.
Sabil ketahuan mengeluarkan kata kasar kepada peserta didik.
Perkataan kasar tersebut membuat orangtua murid marah dan melapor ke sekolah.
Artikel Terkait
Usai Diberhentikan, Data Pokok Pendidik Guru SMK Telkom Cirebon Dicabut
Hubungi Pihak Sekolah, Ridwan Kamil Minta Guru Asal Cirebon yang Kritik Dirinya Tidak Dipecat: Nasehati Saja
Alasan Guru Honorer di Cirebon Gunakan Kata 'Maneh' untuk Kritik Ridwan Kamil
Penyebab Guru Honorer di Cirebon Dipecat, Usai Kritik Gubernur Jabar Ridwan Kamil
Sabil, Guru Honorer SMK Cirebon yang Dipecat ternyata Pendukung Ridwan Kamil di Pilgub Jabar