PLUMBON,AYOCIREBON.COM — Tujuh kendaraan terlibat kecelakaan beruntun di Tol Palimanan - Kanci Jalur B KM 193:300, Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon.
Kepala Sub Unit 2 Gakum Satlantas Polresta Cirebon, IPTU Sugiharto, menduga kecelakaan terjadi disebabkan kelalaian pengemudi yang tidak dapat menjaga jarak aman.
"Telah terjadi kecelakaan antara Bus Sinar Jaya, menabrak belakang kendaraan terios didepannya yang melaju dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta," katanya, Kamis 04 Mei 2023.
Baca Juga: 933 Kecelakaan Terjadi di Seluruh Wilayah Indonesia, Selama Operasi Ketupat 2023 Berlangsung!
Disampaikannya, kecelakaan tersebut berlangsung pukul 15:00 wib, bangkai kendaraan yang terlibat kecelakaan berhasil dievakuasi satu jam setelah kejadian.
"Setelah bus menabrak kendaraan terios, menabrak lagi kendaraan di depannya trek box tiga unit dan satu tronton, dan kemudian menabrak mobil agya," jelasnya.
Dia menyebut, kendaraan yang berada paling depan saat kecelakaan berlangsung ialah Toyota Agya dengan nomor polisi B 2746 TFH.
"Dapat kami laporkan, kendaraan yang terlibat sebanyak 7 kendaraan, terios, sinar jaya, trek box tiga unit, dan agya," ujarnya.
Sementara korban dari kecelakaan tersebut, sebanyak 1 orang dengan luka ringan adalah pengemudi kendaraan Daihatsu Terios nomor polisi B 2288 KKU.
"Untuk korban sementara satu orang dengan luka ringan dari pengemudi kendaraan terios warga Kabupaten Lebak, Provinsi Banten," ungkapnya.
Korban luka ringan kemudian dibawa ke Klinik Kantor Tol Jasa Marga, Ciperna untuk mendapat pertolongan pertama.
IPTU Sugiharto memastikan, kecelakaan beruntun yang menyebabkan tujuh kendaraan tersebut bukan mengangkut pemudik yang hendak arus balik.
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Tol Boyolali Diduga karena Rem Blong, Tewaskan 8 Orang
Artikel Terkait
Hari Pendidikan Nasional, Ruang Kelas SDN 2 Cangkol Kota Cirebon Ambruk Tidak Bisa Digunakan
Jadwal SIM Keliling Kota Cirebon 3 Mei 2023, Ada Dispensasi Bagi yang Kehabisan Masa Berlaku di Tanggal INI
Syawal Bukanlah Bulan Pembawa Sial, 5 Keutamaan Menggelar Penikahan di Waktu Ini!
Nikita Mirzani Akui Sempat Cekcok Hebat, Sering Minta Antonio Dedola Tinggalkan Rumah?
Tarif Kereta Api hingga Kendaraan Rental Sumbang Inflasi Kota Cirebon April 2023
Usai Idulfitri 1444 H Satgas Pangan Kabupaten Cirebon Cek Harga Bahan Pokok, Begini Hasilnya
Viral Video Warga Kuningan Dibuat Cemas Ada Polisi Cepek Mesum Di Persimpangan Jalan Lingkar Timur
Disbudpar Kota Cirebon Rencanakan Pementasan Kesenian Cirebon Berkala
Uniknya Kulineran di Cafe Q Garden Cirebon, Sensasi Makan di Dalam Pesawat Sungguhan
Mau Bikin KTP Tapi Malas Antri di Disdukcapil Kota Cirebon ? Daftar saja via WhatsApp, Mudah !