Rencana Gangguan Aliran Air di Kabupaten Cirebon Cabang Arjawinangun, 24 Mei 2023

- Selasa, 23 Mei 2023 | 09:30 WIB
Ilustrasi gangguan aliran air di Kabupaten Cirebon. (Pixabay/drfuenteshernandez)
Ilustrasi gangguan aliran air di Kabupaten Cirebon. (Pixabay/drfuenteshernandez)

PALIMANAN, AYOCIREBON.COM- Sejumlah pemukiman penduduk akan terdampak gangguan aliran air di Kabupaten Cirebon oleh Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Jati (Perumda Tirta Jati), Rabu, 24 Mei 2023.

Rencananya, gangguan aliran air di Kabupaten Cirebon oleh Perumda Tirta Jati pada Cabang Arjawinangun berlangsung pukul 10.00 WIB sampai selesai.

Perumda Tirta Jati menginformasikan, gangguan aliran air di Kabupaten Cirebon karena ada perbaikan jaringan pipa Ø 250 mm di Desa Kepuh, Kecamatan Palimanan.

Baca Juga: Gangguan Pelayanan Air Bersih di Kota Cirebon 23 Mei 2023, Pemukiman Penduduk di Perumnas Harjamukti Terdampak

Untuk ini, warga Kabupaten Cirebon, khususnya pelanggan Perumda Tirta Jati Cabang Arjawinangun diimbau untuk menampung air secukupnya.

Wilayah yang terdampak gangguan aliran air di Kabupaten Cirebon esok hari sebagai berikut :

1. Desa Sende
2. Desa Jungjang Wetan
3. RSUD Arjawinangun Baru
4. Desa Geyongan
5. Desa Jungjang Blok I sampai IV
6. Desa Arjawinangun Blok I sampai IV

Baca Juga: Jadwal Pemadaman Listrik Indramayu Hari ini, 23 Mei 2023

7. BTN Saphire
8. BTN Cendana
9. BTN Permai & Griya
10. Blok Karang Tengah

Perumda Tirta Jati pun menyampaikan permohonan maaf atas gangguan aliran air di Kabupaten Cirebon esok hari.***

Editor: Erika Lia L

Tags

Artikel Terkait

Terkini