Gagal Seleksi 3 Kali, TNI Gadungan di Cirebon Diduga Pilih Tipu Pacar

- Jumat, 1 Juli 2022 | 18:47 WIB
Tersangka TNI gadungan (kanan) di Kabupaten Cirebon saat digelandang petugas. (Facabook @Maszeki)
Tersangka TNI gadungan (kanan) di Kabupaten Cirebon saat digelandang petugas. (Facabook @Maszeki)

KAPETAKAN, AYOCIREBON.COM— Menjalin hubungan selama 5 tahun, DY (22), warga Muara, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, harus menanggung malu.

Pasalnya, pria yang dipacarinya sejak 2018 belakangan diduga merupakan seorang TNI gadungan.

Kapolsek Kapetakan, Didi Sunandi mengatakan, korban DY terbuai dengan janji manis tersangka TNI gadungan, RW (24), selama berpacaran.

"Korban percaya tersangka ini anggota TNI karena sudah berpacaran sejak SMA," katanya, Jumat, 1 Juli 2022.

Kepercayaan DY terhadap RW menguat ketika pada 2018, DY mendampingi RW mendaftar sebagai anggota TNI.

"Saat pendaftaran korban ikut, jadi tambah yakin bahwa RW ini anggota TNI," ujarnya.

Namun ternyata, usaha RW mendaftarkan diri sebagai anggota TNI justru gagal setelah dia dinyatakan tidak berhasil lolos seleksi.

"Pertama kali daftar pada 2018, tapi ternyata tidak lolos. Hasil itu tidak diberi tahukan RW kepada orang tua dan pacarnya," ungkap Didi.

Masih dikatakan Didi, RW mengaku sudah mendaftar anggota TNI sebanyak 3 kali.

Sayang, tidak satu pun upaya itu meloloskan namanya dalam seleksi administrasi.

"Bisa dikatakan pelaku ini terobsesi menjadi anggota TNI. Namun, 3 kali daftar tidak pernah lolos seleksi," tutupnya.***

Editor: Erika Lia

Tags

Artikel Terkait

Terkini