AYOCIREBON.COM- Simak jadwal SIM Keliling Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan (Ciayumajakuning), Jawa Barat, Rabu, 31 Mei 2023, untuk perpanjangan SIM yang disediakan masing - masing polres dan polresta.
Polres Cirebon Kota membuka layanan SIM Keliling Kota Cirebon di CSB Mall, Jalan dr. Cipto Mangunkusumo, pukul 09.00 - 12.00 WIB.
Sementara, layanan perpanjangan SIM melalui SIM Drive Thru oleh Polresta Cirebon hari ini di Pos Polisi Tegalkarang pukul 09.00 WIB sampai selesai.
Polres Indramayu menginformasikan jadwal SIM Keliling Indramayu hari ini di Polsek Jatibarang pukul 09.00 - 12.00 WIB.
Lain halnya dengan SIM Keliling Majalengka yang dibuka Polres Majalengka di Desa Sukahaji.
Khusus Polres Kuningan menjadwalkan layanan SIM Keliling Kuningan hari ini di Pasar Ciawigebang pukul 08.30 WIB hingga selesai.
Pelayanan SIM Keliling Kota Cirebon, SIM Keliling Kabupaten Cirebon, SIM Keliling Majalengka, SIM Keliling Kuningan, dan SIM Keliling Indramayu, hanya untuk perpanjangan SIM A dan SIM C.
Bawalah KTP asli maupun fotokopi, SIM lama yang asli dan fotokopi, serta bukti cek kesehatan dan bukti surat psikologi sebagai syarat perpanjangan SIM.
Baca Juga: Aturan Tilang Manual Terbaru Larang Polisi Lakukan Razia, Ini Sasaran dan Besaran Dendanya
Di Polres Cirebon Kota, surat kesehatan dan surat psikologi sudah tersedia di mobil SIM Keliling Kota Cirebon.
Petugas menyarankan untuk memperpanjang masa berlaku SIM setidaknya 7 - 14 hari sebelum habis.
Saat ini, ketentuan masa berlaku SIM tak lagi ditentukan berdasarkan tanggal lahir pemilik SIM.
Sejak 2019, Polri memberlakukan perpanjangan masa berlaku SIM kini didasarkan tanggal pencetakan SIM yang tertera di dalamnya.
Artikel Terkait
HEBOH! Begini Surat Undangan Gubernur Bali yang Catut Nama Megawati Soekarno Putri, Apakah Asli?
Inagurasi Petani Milenial 2022, bank bjb Hadirkan Dukungan Nyata Bagi Sektor Pertanian
Anya Geraldine Bintangi Film Horor, Begini Sinopsis Spirit Doll
Bupati Cirebon Kumpulkan Camat se Kabupaten Cirebon, Ajak Berinovasi untuk Daerah Lebih Maju
Khutbah Jumat Singkat Terbaru 2023: Dahsyatnya Berbakti kepada Kedua Orang Tua
Prediksi Skor & Bursa Taruhan Sevilla vs AS Roma: Saatnya Giallorossi Raih Trofi Juara
Gaji Ke-13 Cair 5 Juni 2023, PT Taspen Imbau Pensiunan PNS, TNI dan Polri Segera Lakukan Ini