Pria 39 Tahun Korban Tenggelam di Majalengka Ditemukan Tewas

- Jumat, 20 Januari 2023 | 11:21 WIB
Pria 39 Tahun Korban Tenggelam di Majalengka Ditemukan Tewas. (Instagram @bpbdmajalengka_)
Pria 39 Tahun Korban Tenggelam di Majalengka Ditemukan Tewas. (Instagram @bpbdmajalengka_)

AYOCIREBON.COM – Seorang pria (39) dikabarkan tenggelam pada Kamis, 19 Januari 2023 di Desa Beber, Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Pria tersebut diketahui bernama Yadi Nuryadi.

Mlansir unggahan Instagram @bpbdmajalengka_, menurut saksi mata, Yadi terlihat melambaikan tangan seperti meminta pertolongan dengan posisi badan yang sudah tenggelam sekitar pukul 14.00.

Peristiwa tersebut terjadi di Blok Rentang Lama, Desa Beber, Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka.

Baca Juga: Jadwal Vaksin di Indramayu Hari Ini 20 Januari 2023, Bakal Digelar di Sini

Baca Juga: Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Pilih Partai Golkar Jadi Kendaraan Politik, Ini Sebabnya

Belum diketahui kronologis tenggelamnya seperti apa, namun tim pencarian dan pertolongan (SAR) gabungan langsung mengolah tempat kejadian.

Tim SAR gabungan terdiri atas BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah), TNI, Polri, Satpol PP, Pemadam Kebakaran, BBWS (Balai Besar Wilayah Sungai), relawan serta warga desa setempat.

Pencarian dihentikan pada pukul 17.00 WIB. Kemudian pada pukul 19.00 WIB, dilakukan kembali pencarian oleh BASARNAS (Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan), OPD (Organisasi Perangkat Daerah), serta dibantu oleh warga.

Pada 20 Januari 2023 pukul 00.43, Tim SAR gabungan menemukan Yadi dalam keadaan tewas di 200 meter dari tempat kejadian. Korban langsung dievakuasi ke rumah duka. (Aisy Ratutri Dedi)

Editor: Gita Esa Hafitri

Tags

Artikel Terkait

Terkini