BANDUNG, AYOCIREBON.COM -- bank bjb kembali ikut menawarkan obligasi Savings Bond Ritel SBR012 sebagai upaya mendukung pemerintah menambah pendanaan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN). Obligasi ini ditawarkan dalam 2 (dua) tenor untuk menjangkau semua kalangan.
Berbeda dengan seri SBN Ritel sebelumnya, SBR012 diterbitkan dengan 2 (dua) tenor, yaitu SBR012-T2 untuk tenor 2 (dua) dan SBR012-T4 untuk tenor 4 (empat) tahun.
SBR012 ditawarkan sebagai bentuk investasi yang aman dan menguntungkan bagi seluruh warga negara Indonesia.

Penerbitan SBN Ritel ini memberikan masyarakat kesempatan yang sama untuk ikut serta membiayai APBN. Dana tersebut akan digunakan untuk berbagai kebutuhan pembiayaan.
SBR012 mulai ditawarkan bank bjb sejak 19 Januari dan akan berakhir pada 9 Februari 2023. bank bjb menjadi salah satu perbankan yang berperan menjadi sub mitra distribusi untuk memasarkan investasi ini.
Investor cukup melakukan pendaftaran melalui infobjb.id/sbn dengan nilai investasi minimal Rp1 juta dan maksimal Rp5 miliar untuk SBR012-T2 serta maksimal Rp10 miliar untuk SBR012-T4.
Sepanjang beberapa hari dibuka, respon masyarakat cukup besar. Sehingga bagi Anda yang berniat melakukan investasi, agar segera melakukan pembelian, mengantisipasi habisnya kuota penjualan SBR ini.
SBR012 ditawarkan dengan kupon (nilai bunga) mengambang 6,15% p.a untuk SBR012-T2 dan 6,35% p.a untuk SBR012-T4.
Artikel Terkait
Raih Penghargaan BP Tapera, bank bjb syariah Siap Dorong KPR Sejahtera FLPP dan Pembiayaan Tapera 2023
Komitmen Anti Suap, bank bjb syariah Terima Sertifikat ISO 37001:2016 SMAP
Diikuti 250 Anak, bank bjb Gelar Khitanan Massal
bank bjb syariah KCP Pangandaran Resmi Beroperasi
Tingkatkan Keaktifan Peserta, bank bjb Jalin Kerja Sama dengan BPJS Kesehatan
Dukung Kemajuan Pendidikan, bank bjb & Universitas Padjadjaran Resmikan Knowledge Theater
bank bjb Gelar Business Review Semester II 2022 dan Executive Workshop 2023
Apresiasi Agen Laku Pandai, bank bjb Bagi-bagi Hadiah untuk Ratusan Agen bjb BiSA
Semarak Tahun Baru Imlek 2023, Banyak Program Diskon Menarik dari bank bjb
Diikuti Puluhan Peserta, bjb PESATkan UMKM di Medan Berlangsung Sukses dan Meriah