Selamat! Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo Resmi Menikah Hari Ini di Paris

- Kamis, 23 Maret 2023 | 21:40 WIB
Kevin Sanjaya Sukamuljo, Valencia Tanoesoedibjo, dan Liliana Tanoesoedibjo (Instagram/hary.tanoesoedibjo)
Kevin Sanjaya Sukamuljo, Valencia Tanoesoedibjo, dan Liliana Tanoesoedibjo (Instagram/hary.tanoesoedibjo)

AYOCIREBON.COM - Kabar bahagia datang dari pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya

Ia telah resmi mempersunting sang kekasih, Valencia Tanoesoedibjo yang merupakan anak dari konglomerat Hary Tanoesoedibjo

Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo mengucap janji suci di Paris, Perancis pada Kamis, 23 Maret 2023. 

Baca Juga: Doa Setelah Sholat Witir, Lengkap dengan Wirid, Berikut Waktu Terbaik Lakukan Sholat Witir di Bulan Ramadhan

Pernikahan keduanya berlangsung khidmat dan hangat. 

Tampak keluarga dan kerabat dekat menghadiri acara pernikahan Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo

Hadir pula rekan-rekan sesama pebulutangkis Indonesia. 

Seperti ganda putra Indonesia FajarAlfian/Rian Ardianto yang datang langsung ke Paris untuk turut memberikan ucapan selamat kepada Kevin Sanjaya

Baca Juga: Harry Tanoesoedibjo Unggah Momen Liburan Kevin Sanjaya dan Valencia di Paris, Netizen: Please Nikahannya Live

Dalam postingan Insta Story Fajar/Rian pada Kamis (23/3/2023), terlihat momen juara All England 2023 itu bersama Kevin Sanjaya.

Fajar/Rian pun mengucapkan selamat menempuh hidup baru untuk Kevin Sanjaya.

"Selamat menempuh hidup baru bro @kevin_sanjaya," tulis Fajar Alfian.

Jelang pernikahan, ibu Valencia, Liliana Tanoesoedibjo sempat memposting video di Instagram ketika mereka sedang berkumpul dalam acara makan malam jelang hari pernikahan. 

Baca Juga: Link Nonton Preman Pensiun 8, Siap Temani Waktu Sahur selama Bulan Ramadhan 2023

Halaman:

Editor: Rohmana Kurniandari

Tags

Artikel Terkait

Terkini