Kabar Gembira! Baekhyun EXO Kembali Sapa Penggemar setelah Dibebastugaskan dari Wajib Militer

- Senin, 6 Februari 2023 | 05:58 WIB
Kabar Gembira! Baekhyun EXO Kembali Sapa Penggemar setelah Bebas dari Wajib Militer (Twitter @B_hundred_Hyun)
Kabar Gembira! Baekhyun EXO Kembali Sapa Penggemar setelah Bebas dari Wajib Militer (Twitter @B_hundred_Hyun)

AYOCIREBON.COM – Baekhyun EXO telah menyelesaikan wajib militernya pada Minggu, 5 Februari 2023. Diketahui, Baekhyun mulai mendaftar wajib militer sejak 6 Mei 2021 lalu.

EXO dipastikan akan berkumpul setelah kembalinya Baekhyun untuk menyapa para EXO-L.

Melalui akun resmi Twitter Baekhyun @B_hundred_Hyun pada tanggal 5 Februari, Baekhyun menulis pesan manis untuk para penggemarnya lewat sebuat tweet setelah keluar dari wajib militer pada hari itu.

Baca Juga: Gagal Olah Seafood, Sen dan Vivi Tereliminasi dari MasterChef Indonesia Season 10

Baekhyun mengungkapkan kegembiraannya karena dapat berbicara dengan penggemarnya lagi setelah sekian lama.

Mengakui bahwa dia merasa sedikit gugup, Baekhyun dengan manis menulis, “Kita akan bertemu besok! Aku merasa gugup?… hehehehehehe dulu aku pandai berbicara, tetapi bagaimana jika (besok) aku tidak pandai berbicara?” tulis Baekhyun.

Baekhyun juga berbagi pesan tulisan tangan untuk klub penggemar EXO, EXO-L di mana ia menulis, “Eris (nama panggilan Baekhyun untuk EXO-L)!! Kamu menunggu lama, kan! Aku disini! Sekarang, aku tidak ke mana-mana. Apa kamu senang? Aku juga senang!”

Baca Juga: Lirik Lagu Your Shelter - Chen EXO, Lengkap dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Tanda tangan Baekhyun EXO
Tanda tangan Baekhyun EXO (Twitter @exoglobal_media)

Untuk merayakan comeback-nya, sang idola akan menyapa penggemarnya melalui siaran langsung khusus di saluran YouTube resmi EXO pada 6 Februari 2023 pukul 20.00 KST atau 18.00 WIB.

Selamat datang kembali, Baekhyun! Tonton siaran langsungnya pada 6 Februari 2023 pukul 18.00 WIB di sini

(Aisy Ratutri Dedi)

Editor: Rohmana Kurniandari

Sumber: Soompi

Tags

Artikel Terkait

Terkini