Kesempatan Kedua Balotelli Buktikan Diri untuk Italia

- Minggu, 23 Januari 2022 | 15:26 WIB
Kesempatan Kedua Balotelli Buktikan Diri untuk Italia (flickr/Nazionale Calcio)
Kesempatan Kedua Balotelli Buktikan Diri untuk Italia (flickr/Nazionale Calcio)

AYOCIREBON.COM-Kabar mengejutkan datang dari Negeri Pizza. Si bengal Mario balotelli kembali dipanggil untuk membela timnas Italia oleh Roberto Mancini. Ini akan menjadi semacam kesempatan kedua balotelli buktikan diri untuk Italia.

Diberitakan Football Italia, Pelatih Italia Roberto Mancini akan memanggil Mario balotelli untuk pertama kalinya dalam tiga tahun untuk menghadapi pertandingan jeda internasional mendatang.

Penyerang Italia berusia 31 tahun itu saat ini bermain untuk Adana Demirspor di Turki. Selama di Negeri Kebab, balotelli tampil cukup baik. Dia mencetak tujuh gol dan memberikan dua assist dalam 18 penampilan Super Lig musim ini. Kesempatan kedua balotelli buktikan diri untuk Italia pun datang.

Baca Juga: Federico Chiesa Cedera Parah, Petaka bagi Juventus dan Italia

Dia akhirnya menemukan kembali performanya setelah menjalani musim yang mengecewakan bersama Brescia dan Monza. balotelli dan Mancini sendiri memiliki sejarah panjang. Mereka telah bekerja sama di Inter dan Manchester City.

Seperti dilansir Fabrizio Romano, Mancini telah memutuskan untuk memanggil balotelli untuk jeda internasional mendatang, bergabung kembali dengan Azzurri untuk pertama kalinya dalam tiga tahun.

Penampilan terakhir mantan penyerang Inter itu untuk Italia terjadi pada September 2018, ketika Italia bermain imbang 1-1 dengan Polandia di Nations League. Gol terakhirnya tercipta pada Mei 2018, dalam kemenangan laga persahabatan 2-1 atas Arab Saudi.

balotelli akan kembali ke Italia untuk pertama kalinya sejak September 2018. Super Mario melewatkan perhelatan Euro 2020 yang sukses di mana Italia menjadi juaranya. Sekarang, kesempatan kedua telah tiba bagi balotelli untuk kembali membuktikan diri bahwa ia memang masih pantas berseragam Gli Azzurri.

Baca Juga: Inter Rengkuh Supercoppa Italiana ke-6 setelah Tekuk Juventus

Kebetulan saat ini Mancini belum menemukan sosok penyerang tangguh untuk Italia. Stok penyerang tengah Italia yang mumpuni saat ini tersisa segelintir saja: Ciro Immobile, Andrea Belotti, Gianluca Scamacca dan Giacomo Raspadori. Immobile nampak kesulitan menduplikasi performa apiknya di Lazio saat bersama Azzurri, sedangkan Belotti saat ini sedang cedera. Dua penyerang Sassuolo, Scamacca dan Raspadori, masih terbilang hijau.

Dalam konteks ini, mudah untuk melihat mengapa Mancini memutuskan untuk memanggil balotelli lagi. Striker berusia 31 tahun itu tampaknya telah menemukan kembali penampilannya di Turki, dan dia adalah pencetak gol yang berpengalaman dan telah terbukti di mana balotelli sanggup mencetak 14 gol dalam 36 penampilan untuk Azzurri.

Baca Juga: Transfer Bola: Eriksen Ditawari Kontrak 6 Bulan oleh Brentford

Roberto Mancini tahu bahwa Italia harus dalam kondisi terbaiknya jika mereka ingin lolos ke Piala Dunia. Saat ini, Italia juga akan dihadapkan pada laga play off kualifikasi Piala Dunia 2020. Play off akan digelar pada Februari mendatang. Memanggil balotelli yang temperamental adalah tanda bahwa pelatih Azzurri akan melakukan apa pun yang diperlukan untuk lolos ke Piala Dunia.

Bisakah kesempatan kedua balotelli buktikan diri untuk Italia dimanfaatkan secara maksimal oleh Super Mario dengan membuat perbedaan?

Editor: Hengky Sulaksono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Aktor Heo Dong Won Umumkan Tanggal Pernikahannya

Kamis, 16 Februari 2023 | 12:19 WIB