AYOCIREBON.COM-- Ramadhan 2023 sudah tiba. Pada bulan Ramadhan salah satu amalan Sunnah yang rutin dilakukan adalah sholat Tarawih baik berjamaah maupun sendiri.
Ada berbagai macam surat-surat pendek yang bisa ditemukan di dalam Alquran, khususnya Juz Amma atau Juz ke-30. Diantara surat-surat pendek tersebut, Surat Al Ashr, Surat Al Humazah, dan Surat Al Fil cocok untuk dibaca saat hendak melakukan ibadah Sholat Tarawih maupun Sholat Witir di bulan Ramadhan 2023 yang memiliki jumlah rakaat yang banyak.
Selain itu, Surat Al Ashr, Surat Al Humazah, dan Surat Al Fil bisa dijadikan hafalan ringan. Surat pendek dari Alquran selayanya dibaca dan dipahami maknanya agar menjadi tambahan amalan kita di bulan ramadhan 2023.
Baca Juga: Bacaan Doa Kamilin, Dianjurkan Dibaca setelah Sholat Tarawih, Sebagai Bentuk Ketakwaan pada Allah SWT
Secara sejarahnya, Surat Al Ashr, Surat Al Humazah, dan Surat Al Fil diturunkan di kota Mekkah, maka ketiga surat-surat pendek Alquran ini termasuk ke dalam kelompok surat Makkiyah.
Berikut ini bacaan surat-surat pendek Alquran, mulai Surat Al Ashr, Surat Al Humazah, dan Surat Al Fil yang lengkap disertai tulisan arab, latin, dan terjemahan bahasa Indonesia.
Surat Al Ashr Ayat 1-3 Tulisan Arab, Latin, dan Terjemahannya.
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
وَالْعَصْرِۙ
wal-'aṣr
Demi masa,
اِنَّ الْاِنْسَانَ لَفِيْ خُسْرٍۙ
innal-insāna lafī khusr
sungguh, manusia berada dalam kerugian,
اِلَّا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَعَمِلُوا الصّٰلِحٰتِ وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ ەۙ وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ
illallażīna āmanụ wa 'amiluṣ-ṣāliḥāti wa tawāṣau bil-ḥaqqi wa tawāṣau biṣ-ṣabr
kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasihati untuk kesabaran.
Surat Al Humazah Ayat 1-9 Tulisan Arab, Latin, dan Terjemahannya.
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
وَيْلٌ لِّكُلِّ هُمَزَةٍ لُّمَزَةٍۙ
wailul likulli humazatil lumazah
Celakalah bagi setiap pengumpat dan pencela,
ۨالَّذِيْ جَمَعَ مَالًا وَّعَدَّدَهٗۙ
allażī jama'a mālaw wa 'addadah
yang mengumpulkan harta dan menghitung-hitungnya,
يَحْسَبُ اَنَّ مَالَهٗٓ اَخْلَدَهٗۚ
yaḥsabu anna mālahū akhladah
dia (manusia) mengira bahwa hartanya itu dapat mengekalkannya.
كَلَّا لَيُنْۢبَذَنَّ فِى الْحُطَمَةِۖ
kallā layumbażanna fil-ḥuṭamah
Sekali-kali tidak! Pasti dia akan dilemparkan ke dalam (neraka) Hutamah.
وَمَآ اَدْرٰىكَ مَا الْحُطَمَةُ ۗ
wa mā adrāka mal-ḥuṭamah
Dan tahukah kamu apakah (neraka) Hutamah itu?
نَارُ اللّٰهِ الْمُوْقَدَةُۙ
nārullāhil-mụqadah
(Yaitu) api (azab) Allah yang dinyalakan,
الَّتِيْ تَطَّلِعُ عَلَى الْاَفْـِٕدَةِۗ
allatī taṭṭali'u 'alal-af`idah
yang (membakar) sampai ke hati.
اِنَّهَا عَلَيْهِمْ مُّؤْصَدَةٌۙ
innahā 'alaihim mu`ṣadah
Sungguh, api itu ditutup rapat atas (diri) mereka,
فِيْ عَمَدٍ مُّمَدَّدَةٍ
fī 'amadim mumaddadah
(sedang mereka itu) diikat pada tiang-tiang yang panjang.
Surat Al Fil Ayat 1-5 Tulisan Arab, Latin, dan Terjemahannya.
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
اَلَمْ تَرَ كَيْفَ فَعَلَ رَبُّكَ بِاَصْحٰبِ الْفِيْلِۗ
a lam tara kaifa fa'ala rabbuka bi`aṣ-ḥābil-fīl
Tidakkah engkau (Muhammad) perhatikan bagaimana Tuhanmu telah bertindak terhadap pasukan bergajah?
اَلَمْ يَجْعَلْ كَيْدَهُمْ فِيْ تَضْلِيْلٍۙ
a lam yaj'al kaidahum fī taḍlīl
Bukankah Dia telah menjadikan tipu daya mereka itu sia-sia?
وَّاَرْسَلَ عَلَيْهِمْ طَيْرًا اَبَابِيْلَۙ
wa arsala 'alaihim ṭairan abābīl
dan Dia mengirimkan kepada mereka burung yang berbondong-bondong,
تَرْمِيْهِمْ بِحِجَارَةٍ مِّنْ سِجِّيْلٍۙ
tarmīhim biḥijāratim min sijjīl
yang melempari mereka dengan batu dari tanah liat yang dibakar,
فَجَعَلَهُمْ كَعَصْفٍ مَّأْكُوْلٍ
fa ja'alahum ka'aṣfim ma`kụl
sehingga mereka dijadikan-Nya seperti daun-daun yang dimakan (ulat).
Baca Juga: Ramadhan Sebentar Lagi! Simak Bacaan Niat Sholat Tarawih untuk Sendiri dan Berjamaah
Demikianlah tadi bacaan surat-surat pendek Alquran, mulai Surat Al Ashr, Surat Al Humazah, dan Surat Al Fil yang cocok untuk dibaca saat hendak melakukan ibadah Sholat Tarawih dan Sholat witir di bulan Ramadhan 2023 yang sebentar lagi akan tiba
Artikel Terkait
10 Tradisi Unik dalam Menyambut Datangnya Bulan Suci Ramadhan Selain Munggahan
Doa Ziarah Kubur dan Tata Cara dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan
Perbanyak Ibadah di Bulan Ramadhan, Berikut 10 Amalan Sunnah yang Datangkan Pahala Berlimpah
Bolehkah Makan Sahur setelah Masuk Waktu Imsak? Simak Penjelasannya di Sini
Begini Cara Mengamati Hilal 1 Ramadhan, Siapkan Peralatan Ini
Jangan Sampai Terjadi saat Puasa Ramadhan! 6 Hal Ini Bisa Membuat Mandi Junub Tidak Sah
Naskah Khutbah Jumat PDF : Menyambut Datangnya Bulan Suci Ramadhan
Naskah Khutbah Jumat Jelang Ramadhan Tentang Mengingat Kematian
Teks Khutbah Jumat Singkat NU Online Format PDF: Menyongsong Bulan Ramadhan, Bulan Penuh Ampunan
Bacaan Doa Kamilin, Dianjurkan Dibaca setelah Sholat Tarawih, Sebagai Bentuk Ketakwaan pada Allah SWT