Materi Kultum Ramadhan 2023 dan Kuliah Subuh Singkat Arti Dari Imanan wa Ihtisaban

- Sabtu, 25 Maret 2023 | 21:00 WIB
Materi Kultum Ramadhan 2023 dan Kuliah Subuh Singkat Arti Dari Imanan wa Ihtisaban (pexels.com/Sam Rana)
Materi Kultum Ramadhan 2023 dan Kuliah Subuh Singkat Arti Dari Imanan wa Ihtisaban (pexels.com/Sam Rana)

AYOCIREBON.COM -- Berikut ini bahan untuk materi Kultum Ramadhan 2023 terbaru yang bisa disampaikan untuk kuliah subuh maupun sebelum Tarawih.

Materi Kultum Ramadhan umumnya dibawakan  dalam kegiatan pengajian atau ceramah untuk mengisi waktu luang selama bulan puasa.

Materi Kultum Ramadhan juga biasa dilaksanakan setelah melakukan sholat Tarawih dan sholat Subuh di beberapa mesjid sepanjang bulan puasa.

Kultum atau kependekan dari kuliah tujuh menit biasanya banyak dicari ketika memasuki bulan Ramadhan, terutama oleh para peserta didik yang harus mengisi buku Ramadhan.

Berikut ini adalah materi Kultum Ramadhan yang telah dirangkum lebih singkat dan padat bertajuk "Bulan Pelebur Dosa dan Makna Imanan wa Ihtisaban" melansir NU Online

Baca Juga: Materi Kultum Ramadhan dan Kuliah Subuh Singkat: Teladan Rasulullah dalam Membantu Sesama

Dalam sebuah hadits yang masyhur, dari jalur Abu Hurairah, Rasulullah bersabda:

مَنْ صَامَ رَمَضَانَ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ

“Barang siapa yang berpuasa di bulan Ramadhan, dengan keimanan dan mengharapkan pahala dari Allah, maka dosa masa lalunya akan diampuni.”

Hadits tersebut diriwayatkan oleh Imam al-Bukhari nomor 38, Imam Muslim nomor 1817, Abu Daud nomor 1374, at-Turmudzi nomor 684, an-Nasa’i nomor 2202, Ibnu Majah nomor 1326 Ahmad bin Hanbal nomor 7170 dan beberapa kitab kumpulan hadits lain, dengan ada sedikit perbedaan redaksi.

Baca Juga: Teks Ceramah Kultum dan Kuliah Subuh Singkat Tentang Lailatul Qadar Malam Spesial Khusus Umat Nabi Muhammad

Jika kita mengamati hadits tersebut maka tidaklah salah kesimpulan bahwa bulan Ramadhan adalah bulan bagi peleburan dosa-dosa kita.

Kita menyadari, seiring dengan bertambahnya waktu dan usia, sedikit atau banyak, sengaja maupun tidak, kita pernah tergelincir dalam dosa.

Untuk itu, bulan Ramadhan hadir sebagai kesempatan yang tepat, untuk mendapatkan ampunan atas dosa yang telah lampau.

Halaman:

Editor: Asep Dadan Muhanda

Tags

Artikel Terkait

Terkini