AYOCIREBON.COM - Kematian adalah suatu kepastian yang pasti akan dialami oleh semua makhluk hidup, mulai dari manusia, hewan bahwa tanaman.
Sebagai manusia yang beriman, kita percaya bahwa kematian sejatinya adalah awal dari kehidupan abadi di akhirat.
Meskipun kematian adalah rahasia Allah SWT, namun dari beberapa kajian, ada tanda-tanda jika seseorang sudah menjelang akhir hayatnya.
Seperti yang telah tertulis dalam kitab at Tadzkirah, Imam Qurthubi menukil sebuah hadits yang menjelaskan tentang salah satu tanda seseorang dalam pantauan malaikat maut yang menandakan makin dekat orang tersebut dengan kematian.
Baca Juga: Salma Jadi Juara Indonesian Indol, Puluhan Mahasiswa Ini Bersorak Nobar di Depan Rektorat
Salah satu tanda makin dekatnya seseorang kepada kematian adalah menurunnya kemampuan otak dalam mengenali orang lain.
Yaitu orang tersebut sudah tak mampu lagi mengenal orang lain atau orang-orang di sekitarnya.
عن أبي موسى الأشعري قال : سألت رسول الله ﷺ متى تنقطع معرفة العبد من الناس ؟ قال : إذا عاين . روه ابن ماجه.
قوله إذا عاين : يريد إذا عاين ملك الموت ، أو الملائكة و الله أعلم
Dari Abu Musa Al Asy'ari, berkata: Saya bertanya pada Rasulullah SAW: Kapan seseorang tidak lagi mengenal orang lain? Rasulullah SAW menjawab: "Apabila dia telah dilihat (HR Ibnu Majah).
Dikatakan penjelasan tentang apabila dia telah dilihat adalah ketika orang tersebut telah dilihat oleh malaikat maut atau para malaikat Allah.
Di sekitar kita pun sering dijumpai, orang-orang yang akan meninggal sudah tidak bisa mengingat siapapun. Termasuk juga pasangan dan anaknya.
Bahkan terkadang ada juga yang lupa dengan namanya sendiri.
Artikel Terkait
Salah Satu Penyebab Kematian Mendadak Dipicu karena Penyakit Maag? Ini Penjelasannya
Teks Khutbah Jumat Lengkap dengan Doanya PDF Bahasa Jawa: Bersiap Menghadapi Kematian
Kematian Anggota Koopsud III Prada Indra Jadi The Next Brigadir J, Ini Sejumlah Kejanggalannya
Mitos atau Fakta? Kisah Kematian Gadis Cilik Indo-Belanda Ini Dikaitkan dengan Lagu Nina Bobo
Cerita Para Pencari Tuhan Jilid 16 Episode 28 maret 2023: Bang Jack Singgung soal Kematian, Galaxy Ketar-ketir