AYOCIREBON.COM - Sejumlah pihak bereaksi soal tudingan kuasa hukum Ferdy Sambo, Febri Diansyah yang menyebut Brigadir J memiliki kepribadian ganda.
Salah satunya datang dari psikolog Widyo Lita.
Ia mengaku terkejut mendengar tuduhan yang tidak mendasar tersebut.
Hal itu diungkapkan Widyo Lita melalui akun Twitternya.
"Saat @febridiansyah melemparkan dugaan ini (kepribadian ganda) pada alm, saya kaget," ujar Widyo Lita dikutip SuaraSurakarta.id, Rabu (09/11/2022).
Baca Juga: Brigadir J Dituding Punya Kepribadian Ganda, Febri Diansyah Ingin Gali Lebih Dalam, Ini Kata Hakim
Ia menambahkan pengalamannya sebagai psikolog tidaklah mudah maupun gegabah dalam memutuskan suatu kasus yang berhubungan kejiwaan manusia.
"Bahkan para psikolog ketika memeriksa kasus apapun tak boleh gegabah menyematkan dugaan, apalagi untuk didengar publik," ujar Widyo Lita.
Widyo Lita pun mempertanyakan dasar apa yang melatarbelakangi Febri Diansyah menuduh Brigadir J memiliki kepribadian ganda.
"Apakah anda memeriksa alm, uda Mengarahkan opini publik atas sesuatu yang tak anda kuasai itu tidak etis," tegas Widyo Lita.
Baca Juga: Heboh Video Arwah Brigadir J Datang di Persidangan, Beri Tanda ke Kuasa Hukum Lewat Kejadian Ini
Cuitan Widyo Lita itu sontak saja langsung dibanjiri dengan beragam komentar warganet.
"Fakta persidangan terjadi pembunuhan. Yaudah bahas saja tentang pelaku. Korban mau kayak apapun gak berhak dihilangkan nyawanya tanpa hak," kesal akun @rahuvan**.
"Menduga kepribadian orang yang sudah gak bisa membela dirinya sendiri. Gitu kok ngomongnya akan profesional hilih," ucap akun @herry_**.
Artikel Terkait
Ibu Brigadir J Emosi Jawab Pertanyaan Febri Diansyah: Bagaimana Kami Orang Miskin Dihargai Ferdy Sambo?
Bikin Geger! Mbak Rara Bagikan Momen saat Komunikasi dengan Arwah Brigadir J, Bahas Santet untuk Ferdy Sambo
Brigadir J Dituding Punya Kepribadian Ganda, Febri Diansyah Ingin Gali Lebih Dalam, Ini Kata Hakim
Heboh Video Arwah Brigadir J Datang di Persidangan, Beri Tanda ke Kuasa Hukum Lewat Kejadian Ini