Akun Badminton Denmark Dirisak Netizen usai Salah Sebut Fajar Rian dan Marcus Kevin asal Malaysia

- Senin, 24 Oktober 2022 | 11:24 WIB
Akun Badminton Denmark Dirisak Netizen usai Salah Sebut Fajar Rian dan Marcus Kevin asal Malaysia
Akun Badminton Denmark Dirisak Netizen usai Salah Sebut Fajar Rian dan Marcus Kevin asal Malaysia


AYOCIREBON.COM-- Netizen Indonesia langsung menyerbu akun resmi Badminton Denmark usai salah menyebutkan asal negara pemenang ganda putra Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto serta lawannya Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Akun Instagram @badmintondenmark dan akun Twitter @badmintondanmark langsung dicibir dan dirisak netizen asal Indonesia akibat kesalahan fatal dari MC yang menebutkan mereka asal Malaysia.

"Paling ga buat permintaan maaf secara formal, malah lewat tweet... Even besar salah sebut negara 2x!!!, kata achfand19 di kolom komentar instagram Badminton Denmark.

"Congrats malaysia team, What a mistake for this big event????misspelled twice? It's too much. We are very disappointed please guide better for the mc it's much different, yes the words and symbols of the Indonesian and malaysian countries!," sindir awreceh.id

Baca Juga: Denmark OPEN 2022: Salah Sebut Fajar Rian Dari Malaysia, Netzien Bilang Harusnya Protes Gak Usah Naik Podium

Salah Sebut Fajar Rian Dari malaysia, Netzien Bilang Harusnya Protes Gak Usah naik Podium
Salah Sebut Fajar Rian Dari malaysia, Netzien Bilang Harusnya Protes Gak Usah naik Podium

Kesalahan fatal dilakukan panita Denmark Open saat pengalungan medali kepada ganda putra Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto. Mereka menyebutkan asal negara dari Malaysia dan bukan Indonesia.

Kesalahan ini sempat membuat bingung keduanya saat mau naik podium. Kesalahan sebut tidak hanya satu kali, sang lawan yang juga merupakan asal Indonesia pasangan Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya juga disebut asal Malaysia.

Meskipuns empat kebingungan, mereka tetap naik podium dana tidak ada ralat dari sang master of Ceremony alias MC.
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto mengukir sejarah dalam karier bulu tangkis mereka dengan menjuarai turnamen kategori BWF Super 750 untuk pertama kalinya di Denmark Open 2022, Minggu (23/10/2022).

Pasangan peringkat keenam dunia itu menaiki podium utama setelah melalui laga All Indonesia Final dengan mengalahkan Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon dua gim langsung 21-19, 28-26 di Jyske Bank Arena, Odense.

Kejadian ini sempat membuat heboh. Namun asosiasi bulutangkis Denmark langsung menyatakan permohonan maaf atas kesalahanasebut negara itu.

"Hallo semua, Kami memohon maaf atas kesalahan pembawa berita. Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dan Marcus Gideon/Kevin Sukamuljo tentu saja dari INDONESIA! Kami tahu itu. Ini merupakan eksalahan manusia dan kami berharap kalian bisa menerima permohonan maaf kami," ujar akun remsi Bamdinton Denmark daam bahasa Inggris.

Hal ini membuat netizen geram. Sebagian bilang seharusnya keduanya tidak menaiki podium karena kesalahan memanggil nama negara dari Indoensia menjadi Malaysia.


"Seharusnya mereka jangan naik biar tau mc nya salah sebut negara," kata akun reyghifari.

Halaman:

Editor: Asep Dadan Muhanda

Tags

Artikel Terkait

Terkini