Hasil Hylo Open 2022 : 3 Wakil Indonesia di Partai Semi Final Hari Ini, Ada Gregoria Tunjung

- Sabtu, 5 November 2022 | 06:48 WIB
Gregoria Mariska Tunjun (Instagram/badminton.ina)
Gregoria Mariska Tunjun (Instagram/badminton.ina)

AYOCIREBON.COM -- hasil Hylo Open 2022 lengkap perempat final menunjukkan terdapat tiga wakil Indonesia yang berhasil lolos ke semi final hari ini.

Sebelumnya, terdapat lima wakil Indonesia yang bertanding di ajang Hylo Open 2022 pada babak perempat final, Jumat, 4 November 2022.

Sayangnya, melihat hasil Hylo Open 2022 yang digelar kemarin, hanya tiga wakil Indonesia yang masih akan bertanding di Saarlandhalle Saarbrucken, Jerman.

Baca Juga: Update Terbaru BWF World Rankings November 2022, Marcus/Kevin Kembali Duduki Posisi Kedua

Dari hasil Hylo Open 2022 babak perempat final, wakil Indonesia yang berhasil melaju ke semi final di antaranya Anthony Sinisuka Ginting, Gregoria Mariska Tunjung, dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Anthony Sinisuka Ginting berhasil menumbangkan tunggal putra asal Singapura, Loh Kean Yew pada pertandingan perempat final dengan skor 21-13 21-14.

Sedangkan rekannya, Jonatan Christie, harus menerima kekalahan usai melakoni laga kontra wakil India, Kidambi Srikanth, 13-21 19-21.

Wakil India tersebut akan berhadapan dengan Anthony Sinisuka Ginting di partai semi final Hylo Open 2022 hari ini.

Baca Juga: Saksikan Puncak Hujan Meteor Andromedid 5 November di Seluruh Indonesia: Bisa Disaksikan dari Timur Laut

Sementara itu, ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, mampu melakoni laga perempat final dengan baik.

Rehan/Lisa berhasil lolos ke semi final usai mengalahkan wakil Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje, lewat straight game cukup telak, 21-12 21-8.

Sedangkan ganda capuran lainnya, yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus mengakui keunggulan wakil Denmark, Mathias Thyrri/Amalie Magelund.

Rinov/Pitha tidak lagi bisa melanjutkan langkah mereka di ajang Hylo Open 2022 usai kalah dalam melakoni laga sengit dengan skor akhir 19-21 21-13 17-21.

Baca Juga: Pemerintah Paksa Hentikan Siaran TV Analog, Bos MNC Group Hary Tanoe: Penjual STB Untung, Masyarakat Rugi!

Halaman:

Editor: Gita Esa Hafitri

Tags

Artikel Terkait

Terkini