Tim Red Bull Rilis Livery Mobil F1 2023, Apakah Ada Perubahan dari Musim Sebelumnya?

- Minggu, 5 Februari 2023 | 05:54 WIB
Tim Red Bull Rilis Livery Mobil F1 2023, Apakah Ada Perubahan dari Musim Sebelumnya? (Twitter/redbullracing)
Tim Red Bull Rilis Livery Mobil F1 2023, Apakah Ada Perubahan dari Musim Sebelumnya? (Twitter/redbullracing)

 

AYOCIREBON.COM - Red Bull menjadi peserta balap F1 kedua yang memperkenalkan livery mobil baru untuk musim 2023, dengan nama sasis RB19. 

Acara peluncuran diadakan di New York, Amerika Serikat pada Jumat (3/2/2023).

Red Bull mengadakan peluncuran di depan sponsor utamanya di Amerika, Oracle, yang memperlihatkan skema warna yang tidak jauh berbeda dari mobil musim sebelumnya, RB18. 

Baca Juga: Libas Tuan Rumah, Leo/Daniel Jadi Satu-satunya Wakil Indonesia Tembus Partai Final Thailand Masters 2023

Pihak Red Bull sangat berhati-hati untuk memberikan sesedikit mungkin info mengenai mobil baru yang akan dipakai musim ini.

Bisa saja tampak berbeda dengan mobil yang akan muncul di lintasan mendatang. 

Juara dunia dua kali, Max Verstappen dan Sergio Perez rencananya akan memakai mobil RB19 untuk musim 2023.

Baca Juga: Festival Pecinan Resmi Digelar, Tampilkan Seni Budaya di Kota Cirebon

Max sendiri kurang tertarik dengan perilisan livery mobil RB19, dia lebih mementingkan peningkatan performa mobil dalam hal lap time.

mobil baru tersebut akan terlihat pertama kalinya pada sesi tes di Bahrain pada 23-25 Februari 2023. 

Sementara musim F1 2023 akan berlangsung di Bahrain pada 5 Maret 2023 dan akan menjadi balapan pembuka. 

Untuk musim 2023, Red Bull menargetkan menjadi pesaing sengit untuk Ferrari dan Mercedes.

Baca Juga: Hasil Thailand Masters 2023: Bagas/Fikri Gagal Melaju Ke Final Setelah Kalah Dari Pasangan China Taipei

Halaman:

Editor: Rohmana Kurniandari

Sumber: MotorSport

Tags

Artikel Terkait

Terkini