Akui Salah Sudah Pakai Narkoba, Ammar Zoni Minta Maaf ke Irish Bella dan Keluarganya

- Sabtu, 11 Maret 2023 | 05:36 WIB
Ammar Zoni ditangkap karena kasus narkoba (Suara.com/Fajar Ramadhan)
Ammar Zoni ditangkap karena kasus narkoba (Suara.com/Fajar Ramadhan)

AYOCIREBON.COM - Artis Ammar Zoni kembali harus berurusan dengan masalah hukum.

Diketahui Ammar Zoni ditangkap polisi karena kedapatan menggunakan narkoba jenis sabu.

Kembali ditangkap karena kasus narkoba, Ammar Zoni pun menyampaikan permintaan maafnya kepada sang istri, Irish Bella.

Hal itu disampaikan Ammar Zoni saat Polres Metro Jakarta Selatan melakukan jumpa pers.

Ammar Zoni terlihat menangis saat mengucapkan permintaan maafnya kepada Irish Bella.

Baca Juga: Outfit Mewah Mario Dandy saat Rekonstruksi Tuai Sorotan, Harga Sepatunya Bikin Kantong Pelajar Menangis

Baca Juga: Pagi Berawan, Siang Hujan Petir, Cek Prakiraan Cirebon Hari Ini 11 Maret 2023

Ammar Zoni menarik napas panjang, suaranya bergetar saat meminta maaf kepada Irish Bella. Selanjutnya, ia juga mengatakan hal serupa yang diperuntukkan kepada keluarga dan masyarakat.

"Pertama-tama saya mau minta maaf ke istri saya,maafkan saya," kata Ammar Zoni di Polres Metro Jakarta Selatan pada Jumat (10/3/2023).

"Saya juga minta maaf kepada keluarga, masyarakat yang sudah kecewa kepada saya," ujarnya lagi.

Ammar Zoni mengakui bahwa apa yang ia lakukan adalah sebuah kesalahan.

Ia berharap agar perbuatannya itu tidak menjadi contoh untuk siapa pun.

"Saya cukup memberanikan diri di depan media, mengakui, saya dikenal dengan prestasi. Begitu pun saya dikenal dengan kesalahan yang saya buat," kata Ammar Zoni.

"Saya mengakui saya salah, dan semoga ini jadi contoh untuk semua masyarakat dan selebriti serta teman media," ujarnya lagi.

Halaman:

Editor: Lita Andari Susanti

Tags

Artikel Terkait

Terkini