Jelang Pemilu dan Ramadhan, Mendag Jamin Stabilitas Harga dan Stok Bahan Pokok

- Kamis, 4 April 2019 | 18:20 WIB
Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita (berbaju putih) saat meninjau harga dan stok bahan pokok di Pasar Pasalaran, Desa Weru Lor, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon, Kamis (4/4/2019). (Erika Lia/Ayocirebon.com)
Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita (berbaju putih) saat meninjau harga dan stok bahan pokok di Pasar Pasalaran, Desa Weru Lor, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon, Kamis (4/4/2019). (Erika Lia/Ayocirebon.com)

WERU, AYOCIREBON.COM--Masyarakat diimbau tak mencemaskan kenaikan harga pada sejumlah komoditi di pasaran. Otoritas perdagangan pun menjamin, stok bahan pangan aman, jelang pemilu dan bulan Ramadhan 2019 ini.

Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita menyebut, kenaikan harga pada sejumlah komoditi dipengaruhi musim. Kenaikan harga itu sendiri dipandangnya masih terkendali.

"Memang ada beberapa yang naik karena musim. Tapi, bahan pokok aman terkendali dan stoknya pun cukup," kata Enggartiasto saat meninjau kondisi harga dan ketersediaan barang kebutuhan pokok di Pasar Pasalaran, Desa Weru Lor, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon, Kamis (4/4/2019).

AYO BACA : Catat! Ini Harga Komoditi yang Naik dan Turun di Pasar Pasalaran

Dia menyambut positif penurunan harga beras di pasaran. Karena itu, dia mengimbau masyarakat tak mencemaskan kenaikan harga maupun ketersediaan bahan pokok jelang pemilu maupun Ramadhan ini.

"Tidak usah khawatir dalam memasuki pemilu ini, juga tidak akan ada persoalan memasuki puasa nanti. Tidak ada alasan untuk khawatir," imbaunya.

Mengingat sebagian komoditi yang mengalami kenaikan harga terikat pada musim, dia pun mengaku, tak bisa memprediksi penurunan harga pada komoditi bersangkutan, seperti bawang. Hanya, dia mengusulkan, pasca panen bawang sebaiknya langsung didistribusikan mengingat daya tahannya yang rendah.

AYO BACA : Harga Telur dan Daging Ayam Terus Merangkak Naik

Namun, dia meyakinkan, penurunan harga komoditi yang terikat pada kondisi alam akan turun pada waktunya kelak. Lebih jauh dia menjamin, stok bawang pun aman sebagaimana stok komoditi lainnya.

"Pasti akan turun lagi. Stok bawang cukup kok, aman," jaminnya.

Dia menjanjikan, pemerintah akan terus berupaya menjaga keseimbangan harga di tingkat petani, pedagang, dan konsumen. Jangan sampai, imbuhnya, kenaikan harga menyulitkan konsumen. Namun pula, diusahakan harga tak turun terlalu jauh hingga merugikan petani.

Sejauh ini, langkah antisipasi mengawal kestabilan harga dan ketersediaan barang kebutuhan pokok ini telah diawali Kementerian Perdagangan dengan menggelar rapat koordinasi nasional barang kebutuhan pokok menjelang Ramadhan dan Lebaran di Bandung, pada 20 Maret lalu.

Tujuannya, mengidentifikasi kesiapan kementerian/lembaga terkait, pemerintah daerah, dan pelaku usaha dalam menjaga stabilitas stok dan harga bahan pokok, serta mengidentifikasi kecukupan stok bahan pokok di daerah-daerah.

Pasar Pasalaran sendiri merupakan salah satu pasar rakyat fisiknya sedang dibangun melalui tugas pembantuan (TP) tahun 2017 sebesar Rp6,8 miliar. Diagendakan siap ditempati tahun ini, pasar tersebut diprediksi beromzet Rp1,167 miliar/bulan. Pasar Pasalaran akan menampung setidaknya 1.604 pedagang, dengan 648 los lama dan 428 los baru di atas lahan seluas 9.290 m2.

Halaman:

Editor: Dadi Haryadi

Tags

Terkini